5 Hari yang Menyenangkan: BELAJAR dan BERTUMBUH Bersama SATUNAMA

Satunama.org – Nama saya Ramila Fatima da Costa, berasal dari Timor-Leste, tepatnya di Kabupaten Oecusse. Pendidikan terakhir saya adalah SMA dan saat ini sedang menempuh pendidikan di Fakultas Hukum Universitas Da Paz (UNPAZ). Saya dilahirkan dari  keluarga yang kurang memadai secara ekonomi. Hal ini sangat berpengaruh pada akses saya dalam mendapatkan pendidikan yang sesuai. Namun, dengan keterbatasan yang ada, saya tetap berusaha untuk mendirikan sebuah LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat) bagi kaum perempuan. Satu hal yang membuat saya sangat terinspirasi adalah saya tidak ingin kekerasan berbasis gender terjadi pada sesama perempuan yang ada di daerah saya. Hal inilah yang mendorong dan memotivasi saya  untuk terus berjuang dalam mendirikan MANEO, meskipun dengan kapasitas dan pengetahuan yang terbatas. Tetapi saya yakin bahwa seiring dengan berjalannya waktu dan kesempatan yang ada, saya bisa meningkatkan pengetahuan dan keterampilan saya terkait isu tersebut.

Awal saya mendirikan MANEO, saya hanya mempunyai keterampilan dalam berkomunikasi dan membuat sebuah proposal dengan budget sederhana yang sesuai dengan permintaan donor. Dalam hal ini, saya dibantu oleh beberapa teman yang sudah mempunyai pengalaman terkait pembuatan proposal. Pada waktu itu, saya tidak pernah mengerti konsep Strategic Planning, Theory Of Change (ToC), apalagi indikator dalam Monitoring dan Evaluasi program. Saya hanya mengikuti arah donor yang mendanai saya, tetapi tidak mengerti proses pembuatan ToC sampai menghasilkan sebuah tulisan yang digunakan dalam proses pelatihan Monitoring, Evaluation & Learning (MEL).

Berkat dukungan dan kesempatan yang diberikan oleh CARITAS AUSTRALIA kepada MANEO, saya dapat ikut melibatkan diri untuk meningkatkan kapasitas saya dengan terlibat langsung dalam pelatihan ToC dan MEL. Dalam beberapa hari ini saya berpartisipasi aktif untuk bisa belajar tentang TOC dan MEL dan ternyata semua pertanyaan yang selama ini belum terjawab kini mendapatkan jawabannya. Jika saya dapat menggambarkan perasaan saya saat ini, kata “bersyukur dan fantastic” adalah cerminan perasaan saya yang sangat mendalam, karena sesuatu yang tidak pernah saya tahu dan membuat saya selama ini bertanya-tanya tentang bagimana cara dan proses pembuatannya, telah terjawab dalam 4 hari pelatihan di Yayasan SATUNAMA Yogyakarta.

Seluruh pengetahuan dan pengalaman yang saya dapatkan ketika mengikuti pelatihan ToC dan MEL ini, akan sangat membantu saya sebagai Direktur MANEO. Ke depan, saya akan mengunakan pengetahuan dan keterampilan saya untuk menerapkan ToC & MEL program bersama para staf yang ada untuk keberlanjutan MANEO. Ini akan menjadi kekuatan bagi MANEO untuk bisa membuat perencanaan proposal secara lebih baik. Kami berharap proposal yang kami rancang nanti, dapat kami komunikasikan dengan pihak donor yang tertarik untuk berkolaborasi mendanai organisasi kami, demi masyarakat yang membutuhkan. Kami berharap kehadiran program kami dapat menyelesaikan dan memberikan solusi untuk masalah yang mereka alami. Peningkatan kapasitas terkait ToC dan MEL ini juga sudah membantu MANEO untuk menjawab hasil Tri Top Point dari Partner Capasity Assesment (PCA) yang telah dilakukan oleh donor terhadap MANEO.

Akhir dari semua ini, saya mengucapkan terima kasih kepada CARITAS AUSTRALIA dan Yayasan SATUNAMA Yogyakarta yang telah membantu kami untuk menjawab setiap titik-titik pertanyaan yang selama ini kami cari jawabannya. “Tidak ada yang tak mungkin, karena semua butuh perjuangan dan kesabaran. Tersenyumlah, maka semua akan terjawab pada waktu yang tepat”.

Penulis: Ramila Fatima da Costa / Editor: Agustine Dwi & Bima Sakti

Satu pemikiran pada “5 Hari yang Menyenangkan: BELAJAR dan BERTUMBUH Bersama SATUNAMA”

Tinggalkan komentar